Media Asuransi, GLOBAL – Estimasi pasar terbaru mengungkapkan pasar asuransi properti dan kecelakaan (P&C) global diproyeksikan tumbuh dari US$1.920,56 miliar pada 2025 menjadi US$2.571,41 miliar pada 2032. Kondisi itu dengan tingkat pertumbuhan tahunan gabungan (CAGR) sebesar 4,3 persen.
|Baca juga: 3 Reasuransi Milik Negara Bakal Dimerger, Pengamat: Mengurangi Kebocoran Premi ke Luar Negeri!
|Baca juga: BI Catat Cadangan Devisa RI Naik Tipis Jadi US$152,6 Miliar per Juni 2025
Melansir Insurance Asia, Selasa, 8 Juli 2025, pasar tersebut dinilai sebesar US$1.877,88 miliar pada 2024. Pendorong utama pertumbuhan tersebut meliputi meningkatnya risiko iklim, meningkatnya kesadaran konsumen, pembangunan ekonomi, dan reformasi regulasi pemerintah.
Asia Pasifik diperkirakan memimpin sebagian besar perluasan pasar, khususnya di negara-negara berkembang seperti India, yang sedang mengalami reformasi pemerintah. Ini termasuk kerangka lisensi gabungan yang diusulkan untuk asuransi jiwa, kesehatan, dan umum, yang akan meningkatkan penetrasi pasar.
|Baca juga: Efisiensi atau Eksperimen? Pengamat Peringatkan Risiko di Balik Konsolidasi Asuransi BUMN
|Baca juga: Bos Manulife Indonesia: Kami Ingin Memproteksi Sebanyak Mungkin Masyarakat
Sedangkan investasi infrastruktur, peningkatan pendapatan yang dapat dibelanjakan, dan meningkatnya kesadaran akan risiko di negara-negara seperti India, Jepang, dan Australia terus memacu permintaan.
Editor: Angga Bratadharma
| Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News