1
1

Ini Alasan Sekolah Elite Bisa Jadi Jembatan Kesuksesan Anak

Ilustrasi. | Foto: Freepik

Media Asuransi, JAKARTA – Banyak orang mengira sekolah mahal cuma soal fasilitas mewah dan kurikulum keren. Tapi lebih dari itu, sekolah elite bisa menjadi jalan buat anak-anak menuju masa depan yang lebih cerah.

Banyak para pesohor di negeri ini, termasuk yang saat ini berkecimpung di dunia bisnis dan politik, merupakan lulusan sekolah ‘ngetop’. Sekolah elite yang biasanya mahal ini,seakan jembatan kesuksesan para alumninya.

|Baca juga: Top 5 Tempat Kuliah Terbaik di Uni Eropa, Mari Kita Eksplor!

Dikutip dari keterangan resmi PFI Mega Life, Sabtu, 15 Maret 2025, berikut ini beberapa hal yang membuat sekolah elite tersebut dapat membuat perbedaan.

1. Networking yang Berharga
Anak-anak yang sekolah di tempat elite biasanya dikelilingi oleh teman-teman dari keluarga berpengaruh seperti pengusaha, pejabat, hingga profesional sukses. Bukan cuma pertemanan, ini bisa jadi networking berharga yang membantu mereka di masa depan.

2. Kurikulum yang Lebih Kompetitif
Sekolah premium biasanya pakai kurikulum internasional seperti IB atau Cambridge yang lebih siap menghadapi tantangan global. Gaya belajarnya juga lebih interaktif, bikin anak terbiasa berpikir kritis dan kreatif.

|Baca juga:Ingin Kuliahkan Anak ke Luar Negeri, Siapkan dengan Investasi yang Pas

3. Kesempatan Belajar di Luar Negeri
Banyak sekolah mahal punya kerja sama dengan universitas luar negeri, program pertukaran pelajar, atau akses ke kompetisi internasional. Ini bisa jadi jalan buat anak punya pengalaman lebih luas.

4. Fasilitas dan Bimbingan Lebih Baik
Dengan jumlah murid lebih sedikit per kelas, guru dapat memberi perhatian lebih. Ditambah fasilitas canggih, anak jadi punya lingkungan belajar yang optimal.

Tetapi, biayanya naik terus. Faktanya, biaya pendidikan nggak murah dan terus naik 10 persen hingga 15 persen per tahun. Saat ini, uang sekolah internasional di Jakarta bahkan bisa mencapai ratusan juta per tahun.

|Baca juga: 10 Kampus Pemilik Website dan Media Sosial Terbaik di Indonesia

Kalau nggak dipersiapkan sejak awal, orang tua bisa kewalahan. Biar nggak pusing soal biaya, orang tua bisa mulai perencanaan finansial sejak dini. Salah satunya caranya adalah asuransi pendidikan.

Melalui program Unlock The Potential Genetic Intelligence dari PFI Mega Life, orang tua tak cuma jadi lebih tau bagaimana harus menyiapkan dana pendidikan anak, tapi juga memahami minat dan bakat mereka lewat tes sidik jari. Dengan begitu, anak dapat diarahkan ke jalur pendidikan yang paling sesuai dengan potensinya.

Sekolah mahal memang investasi besar, tapi kalau direncanakan dengan baik, manfaatnya bisa seumur hidup. Asuransi pendidikan dari PFI Mega Life hadir untuk membantu orang tua menyiapkan pendidikan terbaik bagi anak tanpa khawatir soal biaya.

Karena masa depan cerah dimulai dari keputusan cerdas hari ini!

Editor: S. Edi Santosa

| Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Related Posts
Prev Post Inilah 6 Manfaat Asuransi Penyakit Kritis dan Tips Memaksimalkannya
Next Post Telinga Berdengung Saat Mudik Naik Pesawat? Ini Tips Meredakannya

Member Login

or