1
1

Nilai Bisnis Baru AIA Group Melonjak 25% di Kuartal III/2025

Ilustrasi. | Foto: AIA Financial

Media Asuransi, GLOBAL – AIA Group Limited mencatat kenaikan nilai bisnis baru (VONB) sebesar 25 persen secara tahunan (yoy) menjadi US$1,48 miliar pada kuartal III/2025. Capaian ini menjadi rekor tertinggi AIA untuk kinerja kuartal ketiga.

Melansir Insurance Asia, Rabu, 12 November 2025, kinerja tersebut didorong oleh pertumbuhan dua digit di 11 dari 18 pasar yang digarap AIA. Margin VONB meningkat menjadi 58,2 persen, naik 5,7 poin persentase dari tahun sebelumnya, sementara premi baru tahunan (ANP) tumbuh 14 persen menjadi 2,55 miliar dolar AS.

AIA menjelaskan pertumbuhan kuat terjadi di berbagai wilayah, termasuk Hong Kong, China Daratan, negara-negara ASEAN, dan India. Di Hong Kong, VONB melonjak 40 persen ke level tertinggi sepanjang sejarah untuk kuartalan, didorong oleh permintaan dari nasabah lokal maupun pengunjung asal China Daratan.

Sementara itu, AIA China mencatat kenaikan VONB sebesar 27 persen yang didukung oleh pertumbuhan produk perlindungan dan ekspansi wilayah yang berkelanjutan. Thailand mencatat pertumbuhan 20 persen.

Sedangkan AIA Singapura juga menunjukkan hasil positif berkat peningkatan rekrutmen agen dan penjualan ke nasabah berpenghasilan tinggi melalui kemitraan strategis.

Secara keseluruhan di kawasan ASEAN, VONB tumbuh 15 persen dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu. Di India, Tata AIA Life yang merupakan entitas patungan AIA Group mempertahankan posisi teratas di industri asuransi ritel untuk produk perlindungan.

Editor: Angga Bratadharma

| Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Related Posts
Prev Post ABB Insurance Brokers Komitmen Dorong Literasi Asuransi di Indonesia Lewat Digitalisasi
Next Post 89 Perusahaan Meraih Top Digital Financial Award 2025

Member Login

or