1
1

Di WEF Davos 2026, Telkom Paparkan Strategi Digital untuk Pembangunan Indonesia

(tengah) Direktur Utama Telkom Dian Siswarini berpartisipasi dalam sesi Indonesia Pavilion pada World Economic Forum (WEF) Annual Meeting 2026 di Davos, Swiss. | Foto: Telkom

Media Asuransi, JAKARTA – World Economic Forum (WEF) Annual Meeting 2026 di Davos, Swiss, pada 19–23 Januari 2026, menjadi forum strategis bagi PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) untuk menegaskan perannya dalam membangun fondasi digital nasional yang berkelanjutan.

Dihadiri secara langsung oleh Presiden RI, rangkaian forum ini melibatkan perwakilan lebih dari 50 negara, 1.000 perusahaan global terkemuka, 100 pimpinan perusahaan, serta kepala negara dan pemimpin dunia dari berbagai sektor industri.

Keikutsertaan Telkom di forum ini sejalan dengan dibukanya kembali Indonesia Pavilion pada WEF Annual Meeting 2026 dengan mengusung tema “Endless Horizons with Indonesia”.

|Baca juga: Gita Wirjawan Yakin Danantara Bakal Jadi Magnet di WEF 2026

Turut hadir Direktur Utama Telkom Dian Siswarini, sebagai narasumber dalam sesi panel discussion yang berfokus pada topik pembahasan “Indonesia’s Digital Renaissance: Creating a Connected, Creative, and Competitive Economy”.

Sesi ini menekankan strategi membangun ekonomi digital yang terhubung, kreatif, dan kompetitif melalui kolaborasi global dan inovasi teknologi, sejalan dengan peran Telkom dalam memperkuat fondasi infrastruktur digital nasional.

Dian Siswarini menyampaikan, “Transformasi digital yang berkelanjutan membutuhkan fondasi industri yang kuat, tepercaya, dan terintegrasi. Melalui World Economic Forum Davos, Telkom menegaskan perannya sebagai penyedia infrastruktur digital strategis yang mendukung kolaborasi lintas industri, menarik investasi jangka panjang, dan memperkuat daya saing ekonomi digital Indonesia di tingkat global,”  kata Dian dalam keterangannya, Senin, 26 Januari 2026.

|Baca juga: Presiden WEF: Utang Global Dekati 100% terhadap PDB

Selain konektivitas, TelkomGroup juga memperkuat kedaulatan data nasional melalui pengembangan data center bersertifikasi internasional dan kapabilitas cloud lokal. Hal ini diperkuat melalui pengembangan data center berstandar internasional dan kapabilitas cloud lokal. Inisiatif ini menjadi bagian penting dalam mendukung digitalisasi pemerintah, sektor usaha, dan UMKM, sekaligus memastikan data strategis nasional dikelola secara aman, andal, dan selaras dengan prinsip tata kelola data global.

Lebih lanjut, Dian menambahkan, “Indonesia tidak hanya siap tumbuh secara digital, tetapi juga siap berkolaborasi secara terbuka dengan mitra global untuk membangun ekosistem digital yang andal dan berkelanjutan. TelkomGroup berkomitmen menjadi penghubung antara pemerintah, industri, dan partner global untuk mendorong beragam solusi dan inovasi digital demi masa depan Indonesia, sehingga mampu menciptakan nilai jangka panjang bagi negara dan seluruh pemangku kepentingan,” tambah Dian.

 Editor : Wahyu Widiastuti

| Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Related Posts
Prev Post KUPASI dan MAIPARK Inisiasi Diskursus Strategis Asuransi Wajib Bencana
Next Post Sinar Mas Asuransi Syariah Resmi Beroperasi, Fokus Penguatan Kemitraan

Member Login

or