Media Asuransi, JAKARTA – KCIC mencatat 4 Januari 2026, menjadi puncak arus balik libur akhir tahun pada layanan Kereta Cepat Whoosh. Dari total tiket yang terjual sebanyak 13 ribu tiket, sekitar 72% merupakan penumpang dari Bandung menuju Jakarta, baik yang berangkat dari Stasiun Padalarang maupun Stasiun Tegalluar Summarecon.
General Manager Corporate Secretary KCIC, Eva Chairunisa, menyampaikan bahwa tingginya persentase penumpang dari arah Bandung menunjukkan kuatnya arus balik setelah masyarakat memanfaatkan libur akhir tahun untuk berwisata di Bandung Raya.
|Baca juga: Akhir Liburan Tahun Baru Jasa Marga Catat 509 Ribu Kendaraan Kembali ke Jabotabek
“Peningkatan pergerakan penumpang ini terjadi seiring dengan dimulainya kembali aktivitas sekolah dan kerja masyarakat pada 5 Januari 2026,” ujar Eva dalam keterangannya, Senin, 5 Januari 2026.
KCIC memprediksi volume penumpang Whoosh akan meningkat sekitar 15–20% hingga Minggu malam dibandingkan hari biasa, seiring tingginya kebutuhan mobilitas masyarakat pada masa arus balik.
Untuk mendukung kelancaran perjalanan, KCIC mengimbau masyarakat yang akan melakukan perjalanan arus balik agar segera melakukan pembelian tiket melalui aplikasi Whoosh, website ticket.kcic.co.id, maupun mitra resmi penjualan tiket KCIC lainnya, guna memperoleh kepastian tempat duduk sebelum tiba di stasiun.
|Baca juga: H+9 Nataru, 647 Ribu Penumpang Tinggalkan Sumatra Kembali ke Jawa
Selain itu, penumpang juga diimbau untuk tiba di stasiun setidaknya 30 menit sebelum jadwal keberangkatan Whoosh maupun layanan KA feeder, agar tidak tertinggal perjalanan kereta.
Eva menambahkan, KCIC menyarankan agar penumpang memanfaatkan layanan KA feeder dari Stasiun Bandung dan Stasiun Cimahi menuju Stasiun Padalarang. Layanan KA feeder tersebut gratis bagi penumpang Whoosh yang memiliki tiket tujuan Halim.
“KA feeder telah memiliki jadwal yang terintegrasi dengan keberangkatan Whoosh, sehingga dapat membantu penumpang menghindari potensi kepadatan di jalan raya selama periode arus balik,” ujar Eva.
Editor: Wahyu Widiastuti
| Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
