1
1

GoTo Luncurkan 4 Dukungan  untuk Kesejahteraan Mitra

Let'sGojek - Fitur Rekomendasi Destinasi. | Foto: Gojek

Media Asuransi, JAKARTA –PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (BEI: “GOTO” atau “Perusahaan”) terus mengambil peran aktif dalam menjaga dan meningkatkan kesejahteraan mitra driver Gojek beserta keluarganya.  Komitmen ini diwujudkan melalui Bakti GoTo untuk Negeri: Empat Dukungan Nyata untuk Kesejahteraan Mitra.

Inisiatif ini mencakup perlindungan sosial (BPJS Kesehatan dan BPJS Ketenagakerjaan), Bonus Hari Raya, Bursa Kerja Mitra Gojek dan Beasiswa untuk Mitra/ Keluarga, serta Usaha Mitra Swadaya. Keempat dukungan ini dirancang sebagai kontribusi jangka panjang GoTo dalam memperkuat ekosistem kerja yang lebih aman, inklusif, dan berkelanjutan.

|Baca juga: Yayasan GoTo Merah Putih Perluas Program Beasiswa bagi Keluarga dan Mitra Driver Gojek

Direktur Utama/CEO GoTo Hans Patuwo mengatakan, bagi GoTo, kesejahteraan mitra bukan hanya soal pendapatan harian, tetapi juga rasa aman, penghidupan yang layak, serta kesempatan untuk terus maju bersama keluarganya.

|Baca juga: Perkuat Komitmen Kesejahteraan Mitra Driver, GoTo Luncurkan Platform Bursa Kerja Mitra Gojek

‘’Sebagai ekosistem digital yang terus bertumbuh di tanah air, kami percaya perjalanan dan pertumbuhan GoTo harus berjalan seiring pengembangan para mitra. Melalui empat dukungan ini, kami ingin memastikan mitra terlindungi hari ini, sekaligus memiliki peluang yang lebih baik untuk masa depan,” ujar Hans dalam keterangannya, Rabu, 28 Januari 2026.

Lebih lanjut, GoTo menghadirkan Bursa Kerja Mitra Gojek sebuah inovasi yang membuka akses bagi mitra driver dan anggota keluarganya ke berbagai peluang kerja profesional lintas sektor.  Selain itu, bersama Yayasan GoTo Merah Putih (YGMP), GoTo juga terus memperluas manfaat program beasiswa untuk mitra dan anak mitra.

Editor: Wahyu Widiastuti

 

| Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Related Posts
Prev Post Jasa Raharja Tinjau Kesiapan Operasi Ketupat 2026 di DIY dan Jawa Tengah
Next Post Tiket KA Lebaran Sudah Terjual 16.524 Tiket

Member Login

or