Media Asuransi, JAKARTA – Allianz Indonesia, yang membawahi Allianz Life Indonesia, Allianz Life Syariah Indonesia, dan Allianz Utama Indonesia, memulai tahun 2026 dengan mempertegas komitmen untuk menghadirkan solusi perlindungan yang relevan dan bernilai jangka panjang.

|Baca juga: Ini Tips Pengelolaan Keuangan yang Tepat Ala Allianz Indonesia
Awal tahun ini, Allianz menggelar Kickoff untuk dua kanal distribusi utama, Allianz Star Network (ASN) dan bancassurance, sebagai momentum memperkuat capaian kinerja 2025 sekaligus memperluas jangkauan perlindungan masa depan lebih banyak masyarakat Indonesia.

Mengusung tema “Play Big, Win Bigger”, Allianz Star Network (ASN) Kickoff yang digelar di Jakarta (8/1) dihadiri oleh lebih dari 2.000 Business Partner dan para leader, mempertegas peran ASN sebagai salah satu motor pertumbuhan Allianz Indonesia yang telah berjalan selama 15 tahun. ASN saat ini didukung oleh lebih dari 40.000 Business Partner, yang sekitar 80% di antaranya generasi milenial dan Gen‑Z.
Editor : Wahyu Widiastuti
| Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
