Media Asuransi, JAKARTA – PT BNI Life Insurance (BNI Life) menjalin kerja sama strategis dengan Perum BULOG (BULOG) dalam pengelolaan Program Kesejahteraan Hari Tua. Program Kesejahteraan Hari Tua ini bertujuan untuk memberikan manfaat perlindungan jiwa dan mendukung kesiapan finansial karyawan saat memasuki masa purnabakti. Penandatanganan kerja sama dihadiri oleh Prof. Dr. Sudarsono Hardjosoekarto, Direktur SDM dan Transformasi BULOG, Agung Turanto Plt Direktur Utama BNI Life dan Iwan Ariawan SEVP Captive Market BNI Life.

Plt Direktur Utama BNI Life Agung Turanto menyampaikan, bahwa kerja sama ini merupakan langkah strategis dalam memperluas peran BNI Life sebagai mitra terpercaya dalam pengelolaan program kesejahteraan hari tua karyawan.
|Baca juga: Kolaborasi BNI dan BNI Life Hadirkan Asuransi BLife Solusi Cerdas
“Kepercayaan yang diberikan oleh BULOG menjadi komitmen BNI Life dalam mengelola program kesejahteraan hari tua karyawan secara profesional. Kami berharap kerja sama ini dapat berjalan secara berkesinambungan dan berkembang di masa yang akan datang,” ujar Agung.
“Implementasi kerja sama ini dilandasi prinsip good corporate governance (GCG) dan manajemen risiko, khususnya dalam aspek pengelolaan dana yang senantiasa memperhatikan regulasi yang berlaku,” ujar Agung.
|Baca juga: Penempatan Dana Pensiun di SRBI Capai Rp4,09 Triliun per Oktober 2025
Sudarsono Hardjosoekarto, Direktur SDM dan Transformasi BULOG menyampaikan, bahwa kerja sama ini merupakan bagian dari komitmen BULOG dalam memperkuat sistem kesejahteraan hari tua karyawan secara berkelanjutan.
“Program Kesejahteraan Hari Tua ini kami pandang sebagai bentuk tanggung jawab institusi dalam memastikan kesiapan finansial dan perlindungan bagi karyawan BULOG pada masa purnabakti. Melalui sinergi dengan BNI Life, kami berharap pengelolaan program ini dapat berjalan profesional, transparan, dan memberikan manfaat optimal bagi seluruh karyawan,” ujar Sudarsono.
Editor : Wahyu Widiastuti
| Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
