Media Asuransi, JAKARTA – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup melanjutkan penguatan sebanyak 0,84 persen pada penutupan perdagangan saham di hari kemarin ke level 8.933. Kondisi itu masih didominasi volume pembelian dengan area 8.900 sebagai target terdekat sudah tercapai.
Melansir MNCS Daily Scoup Wave, Rabu, 7 Januari 2026, posisi IHSG saat ini diperkirakan sedang berada pada bagian dari wave (v) dari wave [iii], sehingga dapat dicermati area penguatan pada rentang 8.959-8.994.
Support: 8.867-8.776
Resistance: 8.960-8.996
Berikut empat saham yang direkomendasikan untuk hari ini:
FAST – Buy on Weakness
FAST menguat 0,81 persen ke level Rp625 dan disertai dengan peningkatan volume pembelian. Analis memperkirakan posisi FAST saat ini sedang berada di awal wave [1] dari wave {C}.
Buy on Weakness: Rp580-Rp625
Target Price: Rp700-Rp740
Stoploss: di bawah Rp555
|Baca juga: Pengamat Ungkap Biang Kerok Rasio Klaim Asuransi Kredit Tembus 85,56% hingga Oktober 2025
|Baca juga: Perusahaan Asuransi Berbondong-bondong Investasi ke Aset Digital Usai Harga Bitcoin Melonjak
|Baca juga: Berikut Profil Rio Darante, Ketua Umum APKAI yang Baru Gantikan Capt Dikarioso!
PTBA – Buy on Weakness
PTBA menguat 1,28 persen ke level Rp2.370 dan disertai dengan adanya peningkatan volume pembelian, pergerakannya pun mampu berada di atas MA60. Analis memperkirakan, posisi PTBA sedang berada di akhir wave [i] dari wave C.
Buy on Weakness: Rp2.290-Rp2.340
Target Price: Rp2.410-Rp2.450
Stoploss: di bawah Rp2.270
SRTG – Buy on Weakness
SRTG menguat 6,84 persen ke level Rp1.640 dan disertai dengan munculnya volume pembelian, penguatannya mampu break MA60. Analis memperkirakan, posisi SRTG sedang membentuk wave (i) dari wave [iii].
Buy on Weakness: Rp1.575-Rp1.625
Target Price: Rp1.685-Rp1.725
Stoploss: di bawah Rp1.525
|Baca juga: Penempatan Dana Pensiun di SRBI Capai Rp4,09 Triliun per Oktober 2025
|Baca juga: Asuransi Wajib Wisman Disebut Berpotensi Untungkan Joint Venture, Ini Respons Bos AAUI
|Baca juga: AAUI Nilai Asuransi Perjalanan Wajib bagi Wisman Penting untuk Tekan Risiko Wisata Alam
TINS – Spec Buy
TINS menguat 0,60 persen ke level Rp3.340 namun disertai dengan munculnya tekanan jual. Analis memperkirakan, posisi TINS sedang berada di awal wave 5 dari wave (3).
Spec Buy: Rp3.220-Rp3.320
Target Price: Rp3.510-Rp3.760
Stoploss: di bawah Rp3.110
Editor: Angga Bratadharma
| Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
