1
1

BMHS Perkuat Layanan Berbasis Kualitas dan Inovasi

PT Bundamedik Tbk (BMHS) adalah perusahaan penyedia layanan kesehatan terintegrasi dan holistik di Indonesia yang berdiri sejak tahun 1973. | Foto: Bundamedik

Media Asuransi, JAKARTA – PT Bundamedik Tbk Agus (BMHS – Bundamedik Healthcare System) saat ini tidak hanya berfokus pada perluasan kapasitas, tetapi juga pada pengembangan layanan yang terintegrasi, berkesinambungan, dan relevan dengan kebutuhan kesehatan keluarga di setiap fase kehidupan.

Presiden Direktur PT Bundamedik Tbk Agus Heru Darjono, menilai bahwa dinamika tersebut perlu ditanggapi dengan kemampuan layanan kesehatan untuk beradaptasi secara strategis.

|Baca juga: Bundamedik (BMHS) Ambil Alih Kendali Medika Sejahtera Bersama, Ada Apa?

‘’Seiring industri kesehatan memasuki fase yang semakin matang, diferensiasi tidak lagi ditentukan oleh kecepatan ekspansi, melainkan oleh konsistensi dalam menjaga mutu layanan dan keselamatan pasien secara berkelanjutan, ” ujar Agus dikutip dari keterangannya, Sabtu, 31 Januari 2026.

BMHS menempatkan pengembangan layanan medis kompleks sebagai salah satu fokus strategis. Tahun 2025, BMHS berhasil menghadirkan berbagai layanan medis kompleks seperti transplantasi ginjal hingga Robotic Skin Sparing Mastectomy pertama di Asia Tenggara.

Menurutnya, BMHS secara konsisten membangun kapabilitas layanan medis kompleks yang ditopang oleh SDM yang mumpuni dan teknologi presisi, termasuk pemanfaatan robotic surgery pada kasus-kasus tertentu. ‘’Upaya ini kami jalankan agar masyarakat memiliki kepercayaan dan pilihan layanan yang aman, terintegrasi, dan dapat diandalkan di Indonesia,” ujar Agus.

|Baca juga:BMHS Resmikan Bunda Clinic MRT Dukuh Atas

BMHS optimistis dapat mencatatkan pertumbuhan pendapatan double digit pada 2026 dengan tetap menjaga profitabilitas dan arus kas yang sehat. Strategi ini dijalankan melalui maksimalisasi utilisasi aset eksisting, termasuk penambahan kapasitas tempat tidur secara bertahap hingga 2027, tanpa mengorbankan standar mutu layanan dan keselamatan pasien.

“Kami melihat 2026 sebagai momentum untuk mengonsolidasikan pertumbuhan yang sehat. Fokus BMHS adalah memaksimalkan aset yang ada, menjaga efisiensi, serta memastikan setiap langkah pengembangan memberikan nilai tambah jangka panjang, baik bagi kualitas hidup pasien maupun keberlanjutan kinerja perusahaan,” tambah Agus.

Editor : Wahyu Widiastuti

 

| Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Related Posts
Prev Post J Trust Bank Kembali Jadi Sponsor Utama Turnamen Indonesia Women’s Open 2026
Next Post Tips dari BNI Sekuritas untuk Kelola Investasi di Tengah Volatilitas Pasar

Member Login

or