Media Asuransi, JAKARTA – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) tercatat terkoreksi sebesar 0,19 persen pada akhir perdagangan Jumat, 4 Juli 2025, di level 6.865. Koreksi ini didominasi dengan munculnya tekanan jual.
|Baca juga: Merger 3 Reasuransi BUMN Dinilai Bisa Tekan Defisit Neraca Jasa Asuransi ke Luar Negeri
|Baca juga: Hard Work Vs Smart Work, Mana Lebih Penting?
Mengutip MNC Sekuritas, Senin, 7 Juli 2025, posisi IHSG sedang berada pada bagian dari wave (b) dari wave [b], sehingga masih berpeluang menguat setidaknya ke rentang 6.992-7.050 pada label hitam. Namun, diperkirakan waspadai label merah di mana IHSG akan menguji di area 6.582-6.721.
Support: 6.824-6.752
Resistance: 6.994-7.085
Berikut empat rekomendasi saham dari MNC Sekuritas:
AADI – Buy On Weakness
Saham AADI menguat 1,08 persen ke level Rp7.000 dan masih didominasi oleh volume pembelian meskipun relatif berkurang. MNC Sekuritas memperkirakan AADI sedang berada pada bagian dari wave [b] dari wave B, sehingga saham ini masih berpeluang untuk menguat.
Buy on Weakness: Rp6.875-Rp6.975
Target Price: Rp7.175-Rp7.325
Stoploss: below Rp6.825
|Baca juga: Bank DBS Indonesia Sebut Tidak Alami Pengetatan Likuiditas, Ini Alasannya!
|Baca juga: Penerapan Co-Payment Asuransi Kesehatan Diminta Ditunda hingga Awal 2027
ADRO – Spec Buy
ADRO terkoreksi 0,28 persen ke Rp1.755, disertai dengan tekanan jual. MNC Sekuritas memperkirakan posisi ADRO sedang berada pada bagian awal dari wave (v) dari wave 2, sehingga ADRO masih rawan melanjutkan koreksi terlebih dahulu.
Buy on Weakness: Rp1.640-Rp1.720
Target Price: Rp1.825-Rp1.940
Stoploss: below Rp1.620
ARCI – Buy On Weakness
ARCI terkoreksi 2,48 persen ke level Rp590 disertai dengan tekanan jual yang muncul. MNC Sekuritas memperkirakan saham ini berada pada awal wave 5, sehingga koreksinya akan relatif terbatas dan berpeluang menguat kembali.
Buy on Weakness: Rp555-Rp590
Target Price: Rp645-Rp715
Stoploss: below Rp530
|Baca juga: Bank DBS Indonesia Sebut Bisnis Bancassurance Tetap Cerah hingga 2025
|Baca juga: Bank DBS Indonesia Fokus Edukasi Nasabah Hadapi Pemberlakuan Co-Payment
HRTA – Buy On Weakness
Saham HRTA terkoreksi 0,83 persen ke level Rp595 dan masih didominasi oleh tekanan jual. MNC Sekuritas memperkirakan HRTA saat ini berada pada bagian dari wave [b] dari wave Y, sehingga koreksinya HRTA diperkirakan relatif terbatas.
Buy on Weakness: Rp565-Rp590
Target Price: Rp630-Rp680
Stoploss: below Rp550
Editor: Angga Bratadharma
| Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News