1
1

Alamtri (ADRO) Umumkan Kurs Dividen Tunai Interim 2025, Investor Dapat Rp145 per Saham

Ilustrasi. | Foto: Linkedin Alamtri Resources Indonesia

Media Asuransi, JAKARTA – PT Alamtri Resources Indonesia Tbk (ADRO) menebar dividen tunai interim tahun buku 2025 dengan nilai mencapai Rp4,18 triliun. Perseroan menetapkan kurs konversi dividen tunai interim mengacu pada kurs tengah Bank Indonesia (BI).

“Kurs konversi yang digunakan untuk pembagian dividen tunai interim tersebut mengacu pada kurs tengah Bank Indonesia tanggal 2 Januari 2026, yaitu senilai Rp16.720 per dolar Amerika Serikat,” kata manajemen, dikutip dari keterbukaan informasi BEI, Senin, 5 Januari 2026.

Berdasarkan kurs tersebut, total dividen tunai interim yang akan dibagikan perseroan dalam mata uang rupiah mencapai Rp4,18 triliun. Kemudian, dividen tersebut akan dibagikan kepada pemegang 28,80 miliar saham perseroan. ADRO merincikan, nilai dividen interim yang dibagikan setara dengan Rp145,14 per saham.

|Baca juga: OJK Disebut Perlu Fokus Kaji Asuransi Bencana ketimbang Asuransi Wajib Perjalanan bagi Wisman

|Baca juga: Medco (MEDC) Beberkan Penggunaan Dana Obligasi Rp1 Triliun, untuk Apa Saja?

|Baca juga: Nasabah Kini Lebih Memilih Premi Asuransi Tunggal dari Reguler, Bos OJK Ungkap Penyebabnya!

“Dengan demikian jumlah keseluruhan dividen tunai interim yang akan dibagikan perseroan dalam mata uang rupiah adalah sebesar Rp4,18 triliun untuk 28,80 miliar saham, atau sebesar Rp145,14 per saham,” tulis manajemen.

Terkait dampak pembagian dividen tersebut, perseroan menyatakan tidak terdapat dampak material terhadap kegiatan operasional maupun kondisi keuangan perseroan. “Tidak ada dampak yang signifikan atas informasi ini terhadap kegiatan operasional, hukum, kondisi keuangan, atau kelangsungan usaha perseroan,” tutup Manajemen PT Alamtri Resources Indonesia Tbk.

Editor: Angga Bratadharma

| Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Related Posts
Prev Post Willis Re Prediksi Kinerja Reasuransi Ciamik di 2026, Berikut Alasannya!
Next Post H+9 Nataru, 647 Ribu Penumpang Tinggalkan Sumatra Kembali ke Jawa

Member Login

or