Media Asuransi, JAKARTA – Menteri Pariwisata Widiyanti Putri Wardhana membekali 285 CPNS (Calon Pegawai Negeri Sipil) Formasi Tahun 2024 di lingkungan Kementerian Pariwisata dengan empat prinsip utama yang menjadi fondasi dalam menjalankan tugas yang akan diamanahkan sebagai abdi negara baru.
Menteri Pariwisata Widiyanti, dalam acara Pembekalan CPNS Formasi Tahun 2024 di Balairung Soesilo Soedarman, Gedung Sapta Pesona, Jakarta, pada Selasa, 3 Juni 2025, mengatakan, menjadi aparatur sipil negara adalah kehormatan besar sekaligus amanah yang tidak ringan.
“Ini momen bersejarah, bukan hanya bagi Saudara sekalian sebagai sebagai abdi negara baru, tetapi juga bagi institusi kita yang terus bertransformasi menjawab tantangan masa depan pariwisata Indonesia. Oleh karena itu, saya ingin mengingatkan empat prinsip utama yang harus kita pegang dalam menjalankan tugas,” kata Menteri Pariwisata Widiyanti.
Prinsip pertama adalah fokus pada pelayanan publik dan senantiasa mengingat bahwa tujuan utama ASN adalah melayani masyarakat. Maka setiap langkah dan keputusan harus berpihak pada kepentingan rakyat.
Kemudian, kolaborasi yang inklusif dan harmonis. Untuk itu perlu menjaga sinergi, membangun kerja sama yang solid dan saling mendukung dalam mencapai tujuan bersama.
Selanjutnya adalah memegang komitmen pada keberlanjutan. Pembangunan pariwisata harus berkelanjutan dan tidak hanya mendatangkan manfaat bagi masa kini, tetapi juga masa depan untuk generasi mendatang.
Terakhir yaitu empati dan kepemimpinan dengan hati. ASN harus bekerja dengan hati, menumbuhkan rasa peduli, dan menjadikan setiap langkah di dalam pekerjaan sebagai bentuk pengabdian yang bermakna.
Empat prinsip utama tersebut selaras dengan nilai-nilai utama atau core values sebagai ASN yakni BerAKHLAK yang berorientasi terhadap pelayanan, akuntabel, kompeten, harmonis, loyal, adaptif, dan kolaboratif.
Editor: Irdiya Setiawan
| Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News