Media Asuransi, JAKARTA – PT Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo) memberikan peringkat kekuatan keuangan idA- dengan prospek stabil untuk PT Indoperkasa Suksesjaya Reasuransi (INARE).
“Peringkat tersebut mencerminkan tingkat kemungkinan yang kuat akan adanya dukungan dari Grup Salim, permodalan perusahaan yang kuat, dan indikator likuiditas yang memadai,” tulis Pefindo dalam keterangan resmi dikutip Kamis, 24 Oktober 2024.
|Baca juga: Modal Alternatif Jadi Amunisi Utama untuk Ketahanan Industri Reasuransi
Namun, jelas Pefindo, peringkat tersebut dibatasi oleh kinerja operasional yang moderat dan ketatnya persaingan di industri reasuransi. Peringkat dapat dinaikkan jika INARE mampu memperkuat posisi bisnisnya secara signifikan, dan juga harus diimbangi dengan peningkatan kinerja operasionalnya.
|Baca juga: Begini Ramalan Fitch Ratings tentang Reasuransi hingga Akhir 2024, Baik atau Buruk?
“Sebaliknya, peringkat dapat diturunkan jika ada indikasi tingkat dukungan yang lebih rendah dari Grup, jika posisi bisnis INARE menurun tajam, atau jika perusahaan mengalami penurunan indikator keuangan yang signifikan.”
Didirikan pada tahun 2019, INARE memberikan perlindungan reasuransi jiwa dan umum. Pemegang saham Perusahaan adalah PT Bakti Nusa Bangsa (50%) dan PT Bakti Nusa Jayasentosa (50%), yang keduanya dimiliki oleh Anthoni Salim dan Axton Salim dari Grup Salim.
Editor: Achmad Aris
| Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News