Media Asuransi, GLOBAL – SCOR mengkonfirmasi bahwa Stuart McMurdo, Chief Executive Officer (CEO) dari segmen reasuransi-nya, akan meninggalkan perusahaan. McMurdo bergabung dengan SCOR pada 2018 sebagai CEO SCOR UK dan SCOR Syndicate, kemudian menjabat sebagai Regional CEO untuk wilayah EMEA.
Dilansir dari laman Reinsurance News, Selasa, 5 Maret 2024, pada 2022, diumumkan bahwa McMurdo akan menggantikan Michel Blanc sebagai CEO operasi reasuransi. Mengomentari kepergian McMurdo, CEO SCOR Global P&C Jean-Paul Conoscente mengapresiasi atas apa yang telah dilakukan McMurdo selama menjadi rekannya di SCOR.
|Baca: Intip Profil Putrama Wahju Setyawan, Wadirut Baru BNI
“Atas nama SCOR dan diri saya sendiri, saya ingin mengucapkan terima kasih kepada Stuart McMurdo atas dedikasinya kepada SCOR dan banyak pencapaian yang telah diraih selama bergabung dengan frup ini. Dampaknya dalam perannya di Specialty Insurance dan Reinsurance memberikan banyak hasil positif bagi SCOR yang sangat dihargai grup,” ujarnya.
Di awal karirnya, McMurdo menjabat sebagai Kepala Reinsurance untuk Santam Limited, perusahaan asuransi pendek terbesar di Afrika Selatan.
Sebelumnya, ia bekerja sebagai General Manager di salah satu perusahaan pialang ritel terkemuka di Afrika Selatan, dan menghabiskan 11 tahun bersama Hannover Re dalam berbagai peran manajemen, bekerja di kedua negara, Afrika Selatan, dan Jerman.
Editor: Angga Bratadharma
| Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News