Media Asuransi, JAKARTA – PT MNC Kapital Indonesia Tbk (BCAP) diketahui akan melunasi obligasi jatuh tempo Rp216,4 miliar dengan menggunakan dana dari hasil penerbitan obligasi baru.
Informasi tersebut terungkap dalam keterangan resmi yang diterbitkan oleh PT Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo). Obligasi Berkelanjutan III Tahun 2023 Tahap II (peringkat idBBB+) yang diterbitkan PT MNC Kapital Indonesia Tbk (BCAP) senilai Rp216,4 miliar akan jatuh tempo pada tanggal 7 Juli 2024.
|Baca juga: MNC Kapital (BCAP) Bukukan Pendapatan Rp757,1 Miliar pada Kuartal I/2024
“Perusahaan berencana melunasi surat utang yang akan jatuh tempo menggunakan dana yang berasal dari penerbitan surat utang baru yang akan direalisasikan dalam waktu dekat,” tulis Pefindo dalam keterangan resmi dikutip, Selasa, 14 Mei 2024.
Menurut Pefindo, MNC Kapital secara induk perusahaan juga mencatat saldo kas dan setara kas sebesar Rp89,3 miliar dan surat berharga yang dimiliki sebesar Rp998,8 miliar pada 31 Desember 2023.
MNC Kapital adalah perusahaan induk investasi yang saat ini memiliki sembilan anak perusahaan inti yang bergerak di bidang perbankan, sekuritas, manajemen investasi, pembiayaan konsumen, pembiayaan sewa guna usaha, asuransi jiwa, asuransi umum, dan perusahaan financial technology.
|Baca juga: Peringkat MNC Kapital Indonesia Ditegaskan idBBB+ Outlook Stabil
Per akhir bulan Desember 2023, saham Perusahaan dimiliki oleh PT MNC Asia Holding Tbk (BHIT atau Induk, kepemilikan 49,81%), Jalan Pantai Limited (9,15%), UOB Kay Hian (Hong Kong) Ltd (6,53%), HT Investment Development Ltd (8,70%), perorangan (anggota manajemen, 0,14%), dan masyarakat (25,67%, dengan masing-masing kepemilikan di bawah 5%).
BHIT adalah perusahaan induk yang dimiliki oleh Bapak Hary Tanoesoedibjo dengan fokus usaha pada segmen media, entertainment hospitality, serta jasa keuangan dan investasi.
Editor: Achmad Aris
| Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News