Media Asuransi, JAKARTA – Emiten asuransi PT Lippo General Insurance Tbk mencatatkan pendapatan premi neto sebesar Rp690,14 miliar atau turun 29,11% dibandingkan dengan kinerja periode yang sama 2023 sebesar Rp973,55 miliar.
Berdasarkan laporan keuangan perseroan per 31 Maret 2024 yang dikutip, Selasa, 14 Mei 2024, perseroan mencatatkan pendapatan premi bruto sebesar Rp1,26 triliun pada 3 bulan pertama 2024 atau turun dibandingkan dengan kinerja periode yang sama 2023 sebesar Rp1,45 triliun. Premi bruto tersebut terdiri dari premi bruto pihak ketiga sebesar Rp1,26 triliun dan premi bruto pihak berelasi sebesar Rp684,21 miliar.
|Baca juga: Meski Premi Bruto Naik 30%, Profitabilitas Lippo General Insurance Turun 66,30%
Pada periode 3 bulan pertama 2024, Lippo General membukukan hasil investasi sebesar Rp20,33 miliar atau meningkat dibandingkan dengan periode sama 2023 sebesar Rp15,42 miliar. Alhasil total pendapatan yang dibukukan perseroan pada kuartal I/2024 sebesar Rp710,62 miliar atau turun dibandingkan dengan kinerja periode sama 2023 sebesar Rp982,84 miliar.
Pada periode ini, perseroan mencatatkan beban klaim sebesar Rp604,88 miliar atau turun dibandingkan dengan periode sama 2023 sebesar Rp955,34 miliar.
|Baca juga: Lippo General Insurance (LPGI) Bagi Dividen Rp100 Miliar
Sementara itu laba tahun berjalan yang dibukukan pada kuartal I/2024 sebesar Rp6,79 miliar atau turun dibandingkan dengan raihan pada kuartal I/2023 sebesar Rp21,40 miliar.
Hingga 31 Maret 2024, jumlah aset perseroan tercatat Rp3,28 triliun atau meningkat dibandingkan dengan posisi per 31 Desember 2023 sebesar Rp2,77 triliun. Adapun ekuitas yang dicatatkan per 31 Maret 2024 adalah sebesar Rp850,53 miliar atau meningkat dibandingkan dengan posisi 31 Desember 2023 sebesar Rp843,74 miliar.
Editor: Achmad Aris
| Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News