1
1

Sarana Multigriya Finansial (SMF) Terbitkan Obligasi Rp8 Triliun dan Sukuk Rp1,5 Triliun

PT Sarana Multigriya Finansial (Persero). | Foto: SMI

Media Asuransi, JAKARTA – PT Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo) menetapkan peringkat “idAAA” untuk Obligasi Berwawasan Sosial I kepada PT Sarana Multigriya Finansial (Persero) (SMF) dengan jumlah maksimum Rp8 triliun dan peringkat “idAAA(sy)” untuk Sukuk Musyarakah Berwawasan Sosial Berkelanjutan I Sarana Multigriya Finansial dengan jumlah maksimum Rp1,5 triliun.

Pada saat yang sama, Pefindo juga menegaskan peringkat “idAAA” untuk SMF dan obligasinya yang masih beredar, serta peringkat “idAAA(sy)” untuk sukuk yang masih beredar. Prospek untuk peringkat korporasi adalah “stabil”.

|Baca juga: SMF dan Bank Mantap Kolaborasi Kucurkan Kredit Serbaguna Perumahan Rp1 Triliun

“Peringkat tersebut dipengaruhi oleh tingkat kemungkinan dukungan yang sangat kuat dari Pemerintah Indonesia (Induk), di samping profil kredit standalone yang mencerminkan profil permodalan yang sangat kuat dari Induk, kualitas aset yang sangat baik, serta profil kapitalisasi dan likuiditas yang sangat kuat, namun dibatasi oleh pertumbuhan industri sekuritisasi KPR yang lambat,” tulis Pefindo dalam keterangan resminya.

Peringkat dapat diturunkan jika Pefindo melihat adanya pelemahan yang signifikan pada tingkat dukungan dari Induk, yang dapat tercermin dari tingkat pengendalian yang jauh lebih rendah dari Pemerintah Indonesia, atau jika SMF mengalami penurunan yang signifikan pada kinerja bisnis dan keuangan tanpa adanya indikasi dukungan luar biasa dari Induk.

SMF adalah Badan Usaha Milik Negara yang membawa misi khusus untuk meningkatkan kepemilikan rumah di Indonesia dengan cara mengembangkan pasar pembiayaan sekunder perumahan dengan memberikan pembiayaan kepada penyalur KPR seperti bank dan perusahaan pembiayaan. SMF dimiliki secara penuh oleh Pemerintah Indonesia.

Editor: Achmad Aris

| Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Related Posts
Prev Post BRI Life Berdonasi dan Merestorasi Kerang Hijau di Penghujung 2023
Next Post Bos Tugu Insurance Tatang Nurhidayat Kembali Borong Saham TUGU

Member Login

or