Media Asuransi, GLOBAL – AM Best mempertahankan prospek positif untuk sektor Delegated Underwriting Authority Enterprises (DUAE) berkat pertumbuhan premi yang kuat dan permintaan produk asuransi khusus.
|Baca juga: Perusahaan Asuransi Harus Adopsi Pendekatan Inovatif untuk Dukung Pertumbuhan Kendaraan Listrik
|Baca juga: Indonesia Re: Ekosistem Asuransi Berkelanjutan Wajib Dibangun untuk Kendaraan Listrik
Dilansir dari laman Insurance Asia, Jumat, 29 November 2024, segmen ini terus berkembang secara global, didukung oleh investasi dalam teknologi dan sumber daya manusia.
Pertumbuhan pasar Excess and Surplus (E&S) turut mendorong ekspansi, meski tantangan seperti keterbatasan kapasitas reasuransi, risiko kredit reasuradur, dan margin underwriting yang lebih sempit tetap menjadi perhatian.
|Baca juga: Pramono Anung-Rano Karno Unggul di Quick Count 3 Lembaga Survei Pilkada Jakarta 2024
|Baca juga: Dedi Mulyadi Klaim Unggul di Hitung Cepat Pilgub Jawa Barat 2024
AM Best menekankan pentingnya kemitraan strategis jangka panjang antara perusahaan asuransi dan DUAE untuk mendukung kapasitas lintas lini bisnis dan wilayah. Meskipun optimistis, namun sektor ini harus mengatasi risiko untuk menjaga keberlanjutan jangka panjang.
Editor: Angga Bratadharma
| Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News