1

Tips dari Allianz Life Indonesia Saat Biaya Medis Naik

Health insurance form with stethoscope concept for life planning. | Foto: doc

Media Asuransi, JAKARTA – Chief Product Officer PT Asuransi Allianz Life Indonesia, Himawan Purnama, mengatakan bahwa biaya medis selalu mengalami peningkatan setiap tahun, terutama setelah adanya pandemi Covid-19.

”Namun, persiapan dan bagaimana menyikapinya menjadi kunci penting agar masyarakat bisa tetap menyiapkan yang terbaik saat risiko kesehatan datang,” ujar Himawan dalam keterangan pers, Sabtu,  18 Maret 2023.

Mengutip survei yang dikeluarkan Mercer Marsh Benefits (MMB) dalam Health Trends 2023, Medical Trend Rate atau biaya kesehatan di Indonesia diproyeksikan meningkat hingga 13,6 persen di tahun 2023. Prediksi meningkatnya biaya kesehatan di Indonesia ini lebih tinggi dari proyeksi Asia pada angka 11,5 persen, juga melebihi inflasi keuangan Indonesia 2022 sebesar 5,5 persen.

Peningkatan Medical Trend Rate ini dipengaruhi beberapa faktor, diantaranya inflasi biaya medis dan perawatan, kemajuan teknologi kesehatan, serta penundaan perawatan saat pandemi.

|Baca juga: Allianz Indonesia Dukung Pentingnya Terapkan Perilaku Mindfulness untuk Kesehatan Mental

Temuan ini selaras dengan naiknya besaran tarif pelayanan kesehatan yang baru saja diberlakukan awal tahun 2023 yang tertuang dalam Peraturan Menteri Kesehatan No. 3 Tahun 2023 Tentang Standar Tarif Pelayanan Kesehatan Dalam penyelenggaraan Program Jaminan Kesehatan.

Untuk itu, Himawan memberikan beberapa tips guna menyikapi inflasi medis, sebagai berikut:

1. Menjaga kondisi kesehatan

Cara pertama yang bisa dilakukan adalah dengan menjaga kondisi kesehatan, baik fisik maupun mental. Dengan menjaga kesehatan, risiko akan terkena penyakit dapat berkurang, sehingga kebutuhan akan layanan medis dapat diminimalkan.

Masyarakat disarankan tetap menjaga gaya hidup sehat dengan mengonsumsi makanan sehat serta rutin berolahraga. Riset terbaru dari JAMA Network Open menyebutkan bahwa dengan olahraga rutin selama 20 menit bisa menurunkan risiko penyakit kanker, diabetes, dan penyakit jantung. Ketiga penyakit tersebut membutuhkan biaya medis yang besar.

2. Menebalkan dana darurat

Dengan meningkatnya biaya medis, alokasi untuk dana darurat sudah selayaknya ditambah sesuai inflasi yang ada. Dalam piramida keuangan, emergency fund ini menjadi komponen dasar yang mampu menjaga rencana kehidupan yang kita siapkan.

Hal ini sangat krusial. Selain mengingat biaya kesehatan yang terus meningkat, juga ketika kita memiliki kondisi kesehatan yang kurang baik, maka produktivitas akan menurun.

3. Miliki perlindungan kesehatan

Cara menyikapi inflasi medis lainnya adalah dengan bijak mengelola manajemen risiko, dalam hal ini dengan memilki proteksi kesehatan. Asuransi kesehatan bisa menjadi opsi, instrumen proteksi diri ini dapat membantu menanggung biaya kesehatan yang tinggi.

|Baca juga:  Allianz Indonesia Bagikan Tips Atur Keuangan untuk Anak Muda

Memiliki perlindungan kesehatan wajib nasional seperti BPJS Kesehatan merupakan langkah yang tepat. Akan tetapi, jika memiliki perlindungan tambahan seperti produk asuransi kesehatan dari perusahaan swasta jauh lebih disarankan demi kenyamanan dan ketenangan pikiran.

4. Pastikan Polis asuransi kesehatan masih aktif

Jika sudah memiliki asuransi kesehatan, pastikan polis tetap aktif sehingga tidak ada kendala sewaktu membutuhkan perawatan medis. Perlu diingat, bahwa biasanya dengan adanya peningkatan inflasi kesehatan yang cukup tinggi, perusahaan asuransi akan menyesuaikan komponen biaya asuransinya.

Guna menjaga polis yang dimiliki tetap aktif, perusahaan asuransi akan menyarankan konsumennya untuk melakukan top up premi pada polis yang dimiliki, hal ini terjadi pada konsumen yang memiliki produk asuransi kesehatan berbentuk Produk Asuransi Yang Dikaitkan dengan Investasi (PAYDI). Jadi pastikan kembali apakah produk asuransi yang dimiliki mengalami penyesuaian biaya asuransi.

5. Mencari fasilitas kesehatan yang lebih terjangkau

Cara terakhir untuk menyikapinya adalah dengan mencari fasilitas kesehatan yang lebih terjangkau. Tentunya kondisi ini selayaknya menjadi opsi terakhir. Sebab, jika sudah terkena penyakit yang membutuhkan perawatan intensif, kalau tidak memiliki proteksi kesehatan tetap saja memerlukan biaya yang sama besarnya.

Himawan juga menekankan inflasi medis ini dapat diatasi jika masyarakat mempunyai perencanaan keuangan yang baik. Untuk itu, Allianz Indonesia selalu konsisten melakukan berbagai kegiatan literasi keuangan yang membantu masyarakat untuk dapat melakukan perencanaan keuangan.

Allianz Indonesia juga secara rutin melakukan berbagai kegiatan edukasi dan sosialisasi produk, layanan, maupun perkembangan informasi terbaru dalam industri asuransi seperti adanya inflasi medis, aturan baru dalam pembelian/penjualan PAYDI, baik kepada nasabah maupun tenaga pemasar. Pemahaman yang menyeluruh dari kedua pihak, dapat membantu mewujudkan misi perusahaan untuk bisa melindungi lebih banyak masyarakat.

”Allianz Indonesia percaya, persiapan yang matang dapat membantu kita untuk dapat memiliki kehidupan yang lebih baik pada masa yang akan datang. Spirit tersebut akan terus kami manifestasikan dalam upaya Allianz memberikan konsep berasuransi yang menyenangkan, termasuk pada saat adanya kenaikan biaya medis pada tahun ini,” tuturnya.

 

Editor: S. Edi Santosa

| Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Related Posts
Prev Post Brad Wallis: Optimistis Unitlink Tumbuh Berkembang
Next Post Kemendag Musnahkan 730 Bal Pakaian, Sepatu, dan Tas Bekas Bernilai Rp10 Miliar

Member Login

or