Media Asuransi, JAKARTA – Pemegang saham PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) merombak jajaran direksi perseroan. Selain itu, pemegang saham UNVR juga menyetujui rencana perseroan untuk menjual bisnis es krim kepada PT The Magnum Ice Cream Indonesia.
Berdasarkan keterbukaan informasi publik dikutip, Jumat, 17 Januari 2025, perseroan telah menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada 14 Januari 2025. Dalam RUPSLB tersebut, pemegang saham menyetujui pengunduran diri tiga direksi perseroan yaitu Hernie Raharja dari jabatannya sebagai Direktur Perseroan, efektif sejak tanggal 14 Januari 2025; Ainul Yaqin dari jabatannya sebagai Direktur Perseroan, efektif sejak tanggal 14 Januari 2025; dan Vivek Agarwal dari jabatannya sebagai Direktur Perseroan, efektif sejak tanggal 1 Maret 2025.
|Baca juga: Unilever Indonesia (UNVR) Jual Bisnis Es Krim senilai Rp7 Triliun
Sebagai penggantinya, pemegang saham perseroan mengangkat Alejandro Meinardo Santos Concha sebagai Direktur Perseroan, efektif sejak tanggal 14 Januari 2025; Vandana Suri sebagai Direktur Perseroan, efektif sejak tanggal 14 Januari 2025; dan Neeraj Lal sebagai Direktur Perseroan efektif sejak tanggal 1 Maret 2025.
|Baca juga: Unilever (UNVR) Bagi Dividen Interim Rp1,56 Triliun
Dengan demikian, susunan jajaran direksi perseroan yang baru adalah Presiden Direktur: Bapak Benjie Go Yap; Direktur: Ibu Enny Hartati; Direktur: Bapak Willy Saelan; Direktur: Bapak Alejandro Meinardo Santos Concha; Direktur: Ibu Vandana Suri; dan Direktur: Bapak Neeraj Lal.
Selain perombakan susunan jajaran direksi, pemegang saham juga menyetujui rencana perseroan untuk melakukan penjualan atas bisnis es krim kepada PT The Magnum Ice Cream Indonesia (Pembeli) yang memiliki hubungan afiliasi dengan Perseroan sebagaimana dimaksud dalam Peraturan OJK No. 42/POJK.04/2020 tentang Transaksi Afiliasi dan Transaksi Benturan Kepentingan (POJK 42/2020) di mana perusahaan induk akhir dari Perseroan dan Pembeli adalah pihak yang sama, yaitu Unilever PLC.
Editor: Achmad Aris
| Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News