1
1

FWD Perluas Jangkauan di Filipina, Kini Miliki 17 Business Hub di Seluruh Negeri!

FWD Insurance. | Foto: glassdoor.co.in

Media Asuransi, GLOBAL – FWD Life Insurance (FWD Philippines) kembali membuka Cebu Business Hub sebagai bagian dari ekspansi perusahaan di wilayah selatan Filipina. Langkah ini dilakukan untuk memperluas jangkauan layanan keuangan bagi masyarakat.

Menurut keterangan resmi perusahaan, Cebu Business Hub mulai beroperasi kembali pada 4 Desember 2024 dengan ruang yang lebih luas dan fasilitas yang lebih baik.

“Pusat ini dibuka kembali pada 4 Desember 2024, dengan ruang yang lebih besar dan lebih baik yang dapat menyediakan layanan keuangan yang lebih mudah diakses dan inovatif kepada basis pelanggan yang terus berkembang serta mendukung perekrutan penasihat keuangan yang berkelanjutan,” kata FWD Philippines, dikutip dari Insurance Asia, Kamis, 6 Februari 2025.

|Baca juga: Euforia Meredup, Saham GOTO Anjlok Usai Kabar Kebut Merger dengan Grab

|Baca juga: Terima Salinan Putusan Kasasi, Manajemen Sritex (SRIL) Lakukan Konsolidasi untuk Ajukan PK

Presiden dan CEO FWD Philippines Manuel Jumbing De Rosas menyatakan ekspansi ini bertujuan untuk menciptakan lapangan kerja, memperkuat tenaga kerja, serta meningkatkan inklusi keuangan. “Perluasan ini bertujuan untuk menciptakan lapangan kerja, memperkuat tenaga kerja, dan meningkatkan inklusi keuangan,” katanya.

Dengan pembukaan kembali Cebu Business Hub, FWD Philippines kini mengoperasikan total 17 business hub di seluruh Filipina. Ekspansi ini juga menunjukkan komitmen FWD Philippines dalam menghadirkan layanan keuangan yang lebih inovatif dan mudah diakses oleh masyarakat di berbagai wilayah.

Editor: Angga Bratadharma

| Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Related Posts
Prev Post Menko Perekonomian: PDB Per Kapita Indonesia Mengalami Peningkatan
Next Post IHSG Sesi I Ambles Respons Perlambatan Ekonomi RI

Member Login

or