1
1

Zurich Luncurkan Produk Garansi Motor Komplementer Pertama di Pasar Malaysia

Zurich Insurance. | Foto: Zurich

Media Asuransi, GLOBAL – Zurich General Insurance Malaysia Berhad (ZGIMB) memperkenalkan dua produk asuransi motor terbaru yang inovatif yaitu Z-Rider (EW) dan Z-Rider (Plus). Dengan produk ini, Zurich Malaysia menjadi perusahaan asuransi pertama yang menawarkan garansi perpanjangan komplementer khusus untuk sepeda motor di bawah 250 cc di Malaysia.

Dilansir dari laman Insurance Asia, Rabu, 14 Agustus 2024, Zurich menyatakan dengan lebih dari 16 juta sepeda motor yang beroperasi di seluruh negeri, perusahaan ini berkomitmen untuk memenuhi kebutuhan pengendara motor melalui produk-produk terbarunya.

Z-Rider (EW) dan Z-Rider (Plus) dirancang khusus untuk memberikan perlindungan yang lebih luas dan manfaat tambahan yang dirancang sesuai dengan kebutuhan para pengendara.

|Baca juga: OJK Terbitkan Aturan Penerapan Strategi Anti Fraud bagi Lembaga Jasa Keuangan

|Baca juga: 4 Saham Prospek Cerah yang Wajib Masuk Radar Hari Ini

Z-Rider (EW) hadir sebagai produk pertama di pasar yang menawarkan garansi perpanjangan komplementer untuk sepeda motor. Beberapa manfaat utama yang ditawarkan antara lain layanan derek hingga 60 km apabila terjadi kerusakan serta perlindungan kecelakaan pribadi dengan nilai pertanggungan sebesar RM5.500.

Z-Rider (Plus) dirancang khusus untuk sepeda motor dengan kapasitas mesin di bawah 250 cc. Produk ini menawarkan manfaat yang lebih luas untuk memenuhi beragam kebutuhan pengendara. Selain perlindungan dasar, Z-Rider (Plus) juga menawarkan tunjangan banjir hingga RM1.000 serta layanan derek akibat kecelakaan senilai RM100.

Dengan peluncuran dua produk ini, Zurich Malaysia berharap dapat memberikan rasa aman yang lebih besar bagi para pengendara motor di seluruh negeri, sekaligus memperkuat posisinya sebagai pemimpin dalam inovasi produk asuransi di pasar lokal.

Editor: Angga Bratadharma

| Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Related Posts
Prev Post Sompo Holdings Bukukan Pendapatan Bersih Menguat 19,6% di Kuartal II/2024
Next Post Malayan Insurance Berani Ambil Langkah Besar Turunkan Risiko Investasi, Ini Respons AM Best

Member Login

or