1
1

6 Cara Jitu Memilih Rekening Tabungan Demi Dapat Manfaat Maksimal

Ilustrasi. | Foto: Setkab

Media Asuransi, JAKARTA – Tabungan dikenal sebagai salah satu produk keuangan yang paling populer. Selain digunakan untuk menerima gaji dan menabung, tabungan juga kerap dimanfaatkan untuk tujuan investasi. Namun, agar memperoleh manfaat yang maksimal, kamu harus mempertimbangkan beberapa hal.

|Baca juga: 8 Perusahaan Asuransi dan Reasuransi Masih Masuk Pengawasan Khusus

Mengutip HSBC, Sabtu, 14 September 2024, beberapa hal yang perlu dipertimbangkan dalam memilih rekening tabungan di antaranya adalah jumlah saldo minimal, jumlah setoran awal, hingga fasilitas yang ditawarkan. Untuk lebih jelasnya, berikut tips memilih rekening tabungan:

1. Pahami kebutuhan

Sebelum mulai mencari rekening tabungan yang cocok, pahami kebutuhan terlebih dahulu. Saat ini ada banyak jenis tabungan yang tersedia. Mulai dari tabungan konvensional, tabungan berjangka, tabungan anak, hingga tabungan haji, semua hadir dengan segala kelebihan dan kekurangannya. Dengan memahami kebutuhan, menemukan jenis tabungan yang paling sesuai akan terasa lebih mudah.

|Baca juga: 9 Alasan Bank Konvensional Masih Jadi Primadona di Masyarakat

2. Jumlah setoran awal

Tidak semua jenis rekening memiliki jumlah setoran awal yang sama. Setiap bank juga memiliki kebijakannya masing-masing terkait jumlah setoran awalnya. Jumlah setoran awal yang rendah memang lebih memudahkan calon nasabah dalam membuka rekening baru. Namun untuk yang satu ini, kamu bisa menyesuaikannya dengan kapasitas finansial.

3. Saldo minimal

Tidak semua uang yang ada di dalam tabungan bisa kamu tarik. Kamu harus menyisakannya dalam jumlah tertentu. Semua bank memiliki kebijakan seperti ini. Meski demikian, setiap bank memiliki kebijakan yang berbeda terkait jumlah saldo minimal yang tidak boleh diambil. Dalam hal ini, ada baiknya jika kamu memilih bank yang kebijakan saldo minimalnya paling kecil. Dengan demikian, uang yang harus mengendap dan tidak bisa digunakan juga semakin kecil bahkan hilang sama sekali.

|Baca juga: 11 Strategi Cerdas Atasi Masalah Keuangan Keluarga, Auto Mesra!

4. Jaminan rekening tabungan

Sebenarnya semua tabungan dan deposito dijamin oleh Lembaga Penjamin Simpanan (LPS). Meski demikian, ada baiknya jika kamu memastikan hal tersebut sebelum membuka rekening tabungan. Dengan adanya jaminan rekening tabungan, uang yang kamu simpan akan lebih aman. Jika memang ada kasus di mana saldo berkurang tanpa sebab yang jelas maka kamu bisa meminta pertanggungjawaban.

5. Biaya administrasi bulanan

Bank mengenakan biaya administrasi untuk jasa yang ditawarkannya. Biaya administrasi ini akan dikenakan setiap bulannya dan langsung memotong uang tabungan yang tersimpan dalam rekening. Besarnya biaya administrasi bulanan ini berbeda-beda tergantung pada jenis tabungan dan bank penyedia jasa penyimpanan. Meski demikian, memang ada beberapa bank yang menawarkan free biaya admin.

6. Fasilitas layanan perbankan

Setiap nasabah tentu tidak hanya ingin menyimpan uangnya dengan aman di bank yang mereka percaya. Mereka juga menginginkan fasilitas tambahan untuk menunjang transaksi yang mereka lakukan. Saat ingin membuka rekening tabungan, pastikan untuk mempertimbangkan fasilitas perbankan yang disediakan. Minimal perhatikan apakah akses ATMnya mudah.

Editor: Angga Bratadharma

| Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Related Posts
Prev Post Jiwasraya dan Berdikari Insurance Kena Sanksi PKU dari OJK
Next Post 2 Faktor Ini Jadi Pemantik Pendapatan OYO Naik 9,5% di Kuartal II/2024

Member Login

or