1
1

BNI Life Serahkan Bantuan Kemanusiaan Covid-19

    PT BNI Life Insurance memberikan bantuan kepada pensiunan dan juga kepada mereka yang tidak dapat menerima gaji lagi karena tutupnya tempat mereka bekerja yang terdampak pandemi Covid-19. 

   Direktur Keuangan BNI Life Eben Eser Nainggolan mengatakan bahwa bantuan telah diberikan kepada 3,667 pensiunan melalui Persatuan Pensiunan Pusat PT BNI. “Selain itu, BNI Life juga melihat dampak sosial lainnya, bagi mereka yang tidak dapat lagi memberikan nafkah untuk keluarganya, tentu secara psikologis mereka pasti tertekan dalam kondisi ini. Bantuan diberikan kepada Dewan Pengawas Perkumpulan Ende Lio, karena banyak diantaranya bekerja sebagai satpam atau security hotel, tempat pembelanjaan dan sebagainya,” ujarnya dalam keterangan resmi di Jakarta, 10 April 2020.

    BNI Life juga mendukung beberapa upaya pemerintah yang telah dilakukan bagi pekerja terkena PHK, agar mereka bisa mendapat tambahan penghasilan dari insentif yang diberikan dalam program padat karya dan juga bantuan sosial lainnya. Eben berharap bantuan ini dapat meringankan beban mereka. “Melalui Program CSR ‘Sentuhan BNI Life’, kami juga sedang menyiapkan kegiatan inisiatif lainnya melalui bantuan tindakan preventif pencegahan. Harapannya kegiatan ini dapat meringankan beban mereka yang terkena dampak dan tetap optimistis melalui pandemi Covid-19,” ujarnya. Ken

| Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Related Posts
Prev Post RUPST CIMB Niaga Putuskan Deviden 40 persen Laba Bersih 2019
Next Post BNI Jadi Official Digital Banking Partner Penyaluran Kartu Prakerja

Member Login

or