1
1

Akuisisi BTN terhadap Bank Syariah Masuk Proses Finalisasi

Menara BTN. | Foto: BTN

Media Asuransi, JAKARTA – Manajemen PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BBTN) menyatakan sedang proses finalisasi  due diligence terhadap calon bank yang akan diakuisisi.

Sekretaris Perusahaan Bank Tabungan Negara Ramon Armando menjelaskan saat ini proses uji tuntas atau due diligence terhadap calon bank yang akan diakuisisi telah sampai pada tahap finalisasi perseroan dan pemegang saham pengendali bank yang akan diakuisisi sedang melakukan negosiasi serta menyusun perjanjian jual beli bersyarat (CSPA).

|Baca juga: Bos BTN Beberkan Solusi Pencapaian Program 3 Juta Rumah

“Perseroan juga sedang mempersiapkan dokumen-dokumen persyaratan untuk proses persetujuan kepada regulator dan pemegang saham perseroan,” jelasnya dalam keterbukaan informasi publik dikutip, Selasa, 19 November 2024.

Menurutnya, sampai saat ini UUS perseroan masih menjalankan bisnis dan operasional seperti biasa karena belum ada aksi korporasi apapun yang dilakukan perseroan selaku induk usaha.

“Rencana aksi korporasi perseroan dalam dua belas bulan mendatang adalah melakukan pengembangan UUS sesuai rencana bisnis perseroan dengan tetap memperhatikan ketentuan perundang-undangan dan ketentuan regulator,” jelasnya.

Editor: Achmad Aris

| Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Related Posts
Prev Post Permohonan PKPU atas Wijaya Karya (WIKA) Dicabut
Next Post Industri Asuransi Jiwa Jepang Diramal Cetak Kinerja Gemilang hingga 2029

Member Login

or